Sukoharjo - Audit BPK proyek pembangunan Pasar Ir Soekarno molor. Semula, hasil audit ditargetkan keluar akhir tahun lalu, namun ternyata molor. Bahkan diperkirakan, hasil audit baru keluar Maret 2014, bersamaan dengan laporan hasil pemeriksaan (LHP) reguler BPK.
Wakil Bupati Sukoharjo Haryanto saat dihubungi melalui ponselnya mengatakan, sedang menuju Kantor Perwakilan BPK Jateng di Semarang. Wabup bersama sejumlah pejabat lain, seperti Inspektorat, DPPKAD, dan pimpinan DPRD.
Tujuannya, menerima laporan hasil pemeriksaan (LHP) BPK. Hanya saja, LHP tersebut berisi hasil pemeriksaan keuangan daerah 2012 hingga triwulan pertama 2013.
Kabarnya, proses audit BPK belum tuntas dan akan dilanjutkan Januari 2014. Tiga Bulan ”Proses audit sekitar tiga bulan setelah penetapan APBD 2014 Sukoharjo. Jadi Maret mendatang,” ujar Wabup. Menurut dia, selama ini terjadi kekeliruan pemahaman tentang Pasar Ir Soekarno. Kepala BPK Jateng juga mengomentari kesalahpahaman tersebut. Dia mengakui audit pasar memang khusus, tapi pelaporannya akhir Maret. Terkait dengan hal itu, Sekda Agus Santosa mengatakan, belum mengetahui karena yang mengambil adalah Wakil Bupati. Namun demikian, jika memang itu penjelasan BPK, pihaknya akan mengikuti.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar